PENDIDIKAN KARAKTER DALAM PEMIKIRAN K.H HASYIM ASY'ARI

  • Mohamad Zaenal Arifin STAI Binamadani
  • Abdul Ghofur STAI Binamadani
  • Abdul Latif Sekolah Tinggi Agama Islam Binamadani
Keywords: Karakter Murid, K.H Hasyim Asy'ari, Pendidikan Karakter, Peran Guru

Abstract

Pendidikan karakter bukan hal yang baru dalam sistem pendidikan Islam sebab roh atau inti dari pendidikan Islam adalah pendidikan karakter yang semula dikenal dengan pendidikan akhlak. Di antara tokoh yang concern dengan pendidikan karakter adalah K.H Hasyim Asy'ari. Dalam tulisan ini, penulis akan mengeksplorasi pemikiran-pemikiran beliau tentang pendidikan karakter, dengan menggunakan metode penelitian kualitatif kepustakaan dan pendekatan deskriptif analitis. Penulis mengambil sumber data primer melalui penelusuran literatur-literatur kepustakaan, selanjutnya dibahas secara mendalam dan dianalisis menggunakan teknik content analisis untuk menghasilkan kesimpulan. Hasil pembahasan menyimpulkan bahwa pemikiran K.H Hasyim Asy'ari tentang pendidikan karakter bermuara pada tiga hal, yakni: Pertama, Pemaknaan dan tujuan pendidikan karakter yang dipandang sebagai upaya memanusiakan manusia secara utuh sehingga menjadi manusia yang bertakwa kepada Allah Swt dan mencapai kebahagiaan dunia akhirat. Adapun tujuan yang hendak diraih adalah berkisar pada dimensi keilmuan, pengamalan, dan religius; Kedua, Urgensi pendidik. Kriteria pendidik dalam pandangan K.H Hasyim Asy’ari adalah harus menjaga akhlak dalam pendidikan; Ketiga, Peserta didik, harus memiliki adab dan karakter yang baik, seperti:  memurnikan niat, bersikap tawadhu’, menghormati guru, berperilaku sabar, qana'ah, zuhud, wara', dan menghindari  hal-hal  yang  kotor dan maksiat.

Published
2022-08-24
How to Cite
Arifin, M., Ghofur, A., & Latif, A. (2022). PENDIDIKAN KARAKTER DALAM PEMIKIRAN K.H HASYIM ASY’ARI. Tarbawi : Jurnal Pemikiran Dan Pendidikan Islam, 5(2), 111-129. https://doi.org/10.51476/tarbawi.v5i2.400